Borate (Boraks) Alternatif Pupuk Untuk Cabai
Boraks atau borate merupakan senyawa kimia yang banyak mengandung garam mineral, sehingga sering disalah gunakan oleh sebagian orang sebagai pengawet makanan, padahal Borate juga bisa di gunakan sebagai pupuk untuk cabai yang sangat baik, karena juga mengandung boron sebesar 10,6%.
Boron yang terkandung pada Boraks sangat baik bagi tanaman, karena boron merupakan sejenis pupuk yang mampu merangsang pembentukan protein, buah dan perkembangan akar.
Unsur mikro pada borate ini cukup berperan dalam membentuk tanaman cabai menjadi sehat. Pada tanaman cabai yang kekurangan boron akan mengalami pemendekan pada ruas-ruas tanaman, batang menjadi keropos, dan buah cabai mudah rontok.
Waktu Aplikasi
Waktu pemberian biasa dilakukan dua tahap, yaitu tahap satu sebagai pupuk dasar dan tahap dua pada saat buah cabe akan masak.
Tahap satu (pupuk dasar)berfungsi sebagai perkembangan akar sehingga tanaman mudah mendapatkan nutrisi makanan, menguatkan batang, dan mencegah tanaman kerdil. Sedangkan tahap dua berfungsi sebagai penguat buah agar tidak mudah rontok, dan cepat masak.
Dosis
Dosis borate untuk cabai cukup rendah, hanya 1 gram untuk satu tanaman, atau hanya memerlukan 18 kg boraks untuk luas lahan 1 hektare tanaman cabe.
Cara Aplikasi
Cara mengaplikasikan atau menggunakan boraks sebagai pupuk untuk cabai cukup mudah, yaitu dengan cara melarutkan borate kedalam air jika di gunakan sebagai pupuk lanjutan atau tahap dua. Sedangkan untuk tahap satu yaitu dengan cara mencapurkan borax ke dalam pupuk dasar.
Penutup
Demikianlah ulasan tentang borate atau borax sebagai pupuk alternatif untuk cabai, semoga ulasan yang singkat ini bisa bermanfaat bagi kita semua, dan juga semoga tanaman yang kita tanaman menghasilkan hasil yang memuaskan. Terimakasih.
Post a Comment for "Borate (Boraks) Alternatif Pupuk Untuk Cabai"